Tempat Hiburan Malam Menjamur di BMR, Kinerja APH Dipertanyakan 

OKU Timur – Terselubung.co.id – menindaki laporan masyarakat inisial (L) alamat kecamatan Belitang Madang Raya pada tanggal 02/04/2024 sekira pukul 19.34 wib, bahwa ada tempat hiburan malam yang tetap buka dan menyiapkan minuman keras dan wanita penghibur di perbatasan Desa yang masuk wilayah kecamatan Belitang Madang Raya kabupaten OKU Timur provinsi Sumatra Selatan.

(L) mengatakan, dia saat itu sedang mencari adiknya inisial (M) yang tak kunjung pulang selama dua hari dan mencari berkeliling di seputaran Belitang namun tidak di temukannya. tak lama berselang (L) mendapatkan informasi dari salah satu kerabatnya bahwa adiknya inisial (M) berada di tempat hiburan malam yang berada di perbatasan antara Desa Bangsa Negara dan Tugu Mulyo.

“Adik saya sudah tidak pulang dua hari pak, kalo abis pulang kerja dia selalu pergi dan tak pulang sempat membuat orang tua saya menjadi risau dan takut terjadi apa-apa,” Ujarnya.

Setelah mendapatkan informasi dari saudara saya bahwa adik saya inisial (L) berada di tempat hiburan malam dan dengan cepat saya langsung menuju tempat tersebut dan benar adik saya berada di lokasi dan dengan cepat saya bawa pulang, Ucapnya kepada wartawan.

Menanggapi laporan masyarakat inisial (L) tim media yang tergabung dari media adstimur.sumsel.today dan sumsel.news mendatangi tempat hiburan malam yang terletak di kecamatan BMR pada tanggal 03/04/2024 sekira pukul 23.22 wib benar saja beberapa lokasi dalam keadaan buka dan beroperasi seperti biasa.

Saat tim media adstimur.sumsel.today dan sumsel.news mengkonfirmasi kepada pemilik tempat hiburan malam inisial (D) mengatakan kami baru bukak dua hari pak, karna kemaren-kemaren ada razia dan saya juga bukak usaha ini juga setor kepada aparat penegak hukum, pol PP dan wartawan, Kata (D) kepada awak media.

Baca Juga:  Ploting Lahan CV MBR Diduga Langgar UU Minerba

Selanjutnya, saat mengkonfirmasi di beberapa tempat hiburan yang lain kebetulan tidak jauh dari lokasi pertama mengejutkan sekali bahwa tempat itu kepunyaan salah satu anggota LSM KPK tipikor yang bertugas di kabupaten OKU Timur inisial (L).

(L) mengungkapkan bahwa dia sudah ada setoran dan tempat ini juga kepunyaan salah satu anggota TNI aktif (Babinsa) yang bertugas di Koramil Semendawai suku tiga kodim Baturaja, Jelasnya.

Tak lama berselang di saat berjalannya komunikasi di lokasi dengan (L) di tempatnya tanpa aba-aba datanglah anggota TNI aktif (Babinsa) yang mengaku bahwa tempat hiburan malam tersebut kepunyaannya.

“Kamu dari mana jangan macem-macem dan jangan ganggu tempat saya ini punya saya,” Sambungnya dengan nada keras sembari menunjuk-nunjuk rekan media.

(L) selaku masyarakat berharap kepada petinggi kepolisian, TNI, dewan pers, agar menindak anggotanya yang membekingi tempat hiburan malam dengan tegas Karna wilayah kecamatan BMR menjamur tempat hiburan malam dan di takutkan akan menimbulkan hal-hal yang negatif kepada masyarakat lain, Imbuhnya.

“Mohon kepada bupati OKU Timur, Kapolres OKU Timur, pimpinan Kodim menindak tegas anggota nya yang terlibat dan memberikan sangsi, mengigat pungsi dan tupoksi mengayomi masyarakat tapi bukan ikut andil dalam memperlancar berjalannya bisnis yang sudah jelas larangannya,” Tutup (L) selaku masyarakat.

Tim.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *